08 Jul 2014
Harga karet di Bursa Tocom pada awal peradgangan sesi pagi hari ini terpantau kembali sedang bergerak melemah. Pelemahan harga karet di Bursa Tocom dipicu oleh dorongan yang menguat dari pelemahan harga minyak mentah global dan potensi pelemahan demand Tiongkok.
Pergerakan harga minyak mentah yang kembali anjlok akibat peningkatan ekspor Libia, terus menekan harga karet di Tocom untuk melemah. Harga karet Tocom yang sebelumnya telah mendekati level 220 Yen/kg kini mulai berada cukup dekat di level harga psikologis pada kisaran 200 Yen/kg akibat terus melemahnya harga minyak mentah global. Pergerakan melemah pada minyak mentah global, berimbas pada potensi penguatan daya saing karet sintetis di pasar yang berdampak pada pelemahan harga karet alam.
Selain faktor penurunan harga minyak mentah global, pergerakan melemah pada karet Tocom juga dipicu oleh tingginya persediaan karet di Tiongkok. Terpantau pada persediaan karet
Pada awal perdagangan sesi pagi hari ini di Bursa Tocom, harga karet terpantau sedang mengalami pergerakan melemah. Harga karet berjangka Tocom untuk kontrak Desember 2014 turun 0,44% ke tingkat harga 202,3 Yen/kg atau melemah 0,9 Yen/kg. sebelumnya harga karet Tocom untuk kontrak tersebut, sempat menyentuh level terendah hingga 200,7 yen/kg.
Sedangkan dari bursa SHFE, harga karet juga terpantau melemah pada awal perdagangan pagi ini dalam level signifikan. Harga karet berjangka SHFE untuk kontrak September 2014 hingga saat ini, sedang melemah hingga 1,48% ke tingkat harga 14.030 Yuan/ton atau melemah 210 Yuan/ton.
© Inacom. All Rights Reserved.