HARGA CPO 6 OKTOBER: Lanjut Melemah, Masih Terpengaruh Harga Minyak Kedelai
Kamis, 06/10/2016 10:52 WIB
Bisnis.com, JAKARTA – Harga minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) terpantau kembali melemah pada perdagangan hari ini, Kamis (6/10/2016).
Kontrak berjangka CPO untuk Desember 2016, kontrak teraktif di Bursa Malaysia, melemah 0,63% atau 16 poin ke level 2.540 ringgit (US$621,87) per ton pada pukul 10.19 WIB.
Pagi tadi, CPO dibuka sudah terkoreksi di posisi 2.556 ringgit per ton setelah ditutup anjlok 1,69% atau 44 poin pada sesi perdagangan kemarin.
Pelemahan ini masih dipengaruhi oleh koreksi harga minyak kedelai.
Tasvinderjit Singh, associate director CIMB Futures, mengatakan melemahnya harga CPO mengikuti pergerakan harga minyak kedelai yang melemah, dipicu oleh kekhawatiran turunnya nilai ekspor dan meningkatnya pasokan.
“Tidak ada katalis yang mendorong penguatan pasar,” katanya, seperti dikutip Bloomberg, Rabu (5/10/2016).
Editor : Bunga Citra Arum Nursyifani
http://market.bisnis.com/read/20161006/94/590017/harga-cpo-6-oktober-lanjut-melemah-masih-terpengaruh-harga-minyak-kedelai