23 Sep 2016
Jumat, 23 September 2016 09:52 WIB
Doha (ANTARA News) - Menteri Energi Qatar Mohammed Al Sada mengatakan pada Kamis bahwa Organisasi Negara-negara Pengekspor Minyak (OPEC) akan menggelar "pertemuan informal" di Aljazair pada 28 September.
Siaran pers yang dikeluarkan oleh Departemen Energi dan Industri hari ini mengutip Al-Sada, presiden OPEC saat ini, mengatakan bahwa pertemuan akan diadakan di sela-sela Forum Energi Internasional ke-15 pada Rabu depan (28/9).
Sekretaris Jenderal OPEC Mohammed Barkindo dilaporkan mengatakan bahwa pertemuan negara-negara produsen anggota OPEC dan non-OPEC di Aljazair bulan ini akan menjadi pertemuan informal untuk konsultasi dan bukan untuk pengambilan keputusan.
Barkindo menyatakan bahwa OPEC akan mencoba untuk mencapai konsensus dan mengadakan pertemuan darurat guna membuat keputusan yang sebenarnya jika semua anggota setuju.
Dia mengatakan anggota kelompok akan membahas kesepakatan satu tahun belakangan, tapi dia tidak menentukan apakah mereka akan mendiskusikan perjanjian untuk membekukan produksi.
Forum Energi Internasional ke-15, acara dua tahunan para menteri, akan diselenggarakan di Aljir mulai 26 September sampai 28 September.
Editor: AA Ariwibowo
http://www.antaranews.com/berita/586030/opec-gelar-pertemuan-informal-di-aljazair-pekan-depan
© Inacom. All Rights Reserved.